Rumi Sufi

0
Divan-i Syamsi Tabriz
Jika bercerai engkau,
dengan keruwetan pikiranmu,
walau hanya satu jam saja;
menurutmu, apa yang kan terjadi?

Jika kau biarkan dirimu tenggelam,
bagaikan seekor ikan
kedalam lautan cinta Kami;
menurutmu, apa yang kan terjadi?

Engkau hanyalah
sepotong jerami;
dan Kami
Nyala Abadi.

Jika melompat engkau keluar,
dari gubugmu yang hina
untuk bersatu dengan nyala;
menurutmu, apa yang kan terjadi?

Telah ratusan kali
kau nyatakan janji
untuk berhenti membesar-besarkan diri,
untuk merendah bagaikan Bumi.

Jika sekali saja,
engkau patuhi janjimu sendiri;
menurutmu, apa yang kan terjadi?

Engkau bagaikan permata berharga,
terkubur, tersembunyi
di dalam kubangan lumpur.

Jika engkau basuh
semua ketidak-murnian dari wajahmu,
yang sejatinya sangat elok;
menurutmu, apa yang kan terjadi?

Jika sebentar saja
engkau tinggalkan
keakuan dan kerakusanmu,
kau pecahkan tamengmu sendiri,
bangkit dalam sebuah pencarian
untuk menyatu dengan yang Ilahiah;
menurutmu, apa yang kan terjadi?


Sumber:
Rumi: Divan-i Syamsi Tabriz, Ghazal 844
Terjemahan ke Bahasa Inggris oleh Nader Khalili, dalam Rumi: Fountain of Fire, Cal-Earth Press, 1994.
http://ngrumi.blogspot.com

Jangan lupa dukung Mistikus Channel Official Youtube Rumi Sufi Blog dengan cara LIKE, SHARE, SUBSCRIBE:





Terima kasih telah membaca Apa yang Kan Terjadi? | Silahkan share Apa yang Kan Terjadi? melalui media sosial. Untuk menyimak posting terbaru silahkan Like Facebook :
| Twitter : | Youtube Channel:
Info :
Sudah berapa lama Anda menahan rindu untuk berangkat ke Baitullah? Melihat Ka’bah langsung dalam jarak dekat dan berkesempatan berziarah ke makam Rasulullah. Untuk menjawab kerinduan Anda, silahkan klik Instagram | Facebook.

Post a Comment Disqus

 
Top